
GLOBALMEDIA.ID, GARUT – PT NDS Global Teknologi Perusahaan yang bergerak dibidang Penyedia Alat Kesehatan dan Farmasi serta Konsultan Informasi Teknologi, Menjalin kerja sama dengan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Garut. Kerja sama itu Berupa penyediaan perlengkapan alat kesehatan di lingkungan Sekolah/Madrasah Muhammadiyah yang ada di Kabupaten Garut. Perjanjian kerjasama dilakukan pada acara Sosialisasi Awal Tahun Ajaran Baru 2020/2021 di Kampus Staida Muhammdiyah Garut, Jalan Bratayudha Nomor 39 Garut, Selasa ( 7/7/2020).

Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah Garut H. Amin Suparman, SPd, mengatakan penerapan protokol kesehatan pada fase normal baru atau new normal telah dilakukan pada seluruh sekolah Muhammadiyah yang ada di wilayah Kabupaten Garut, Hal itu sesuai dengan anjuran dari PP Muhammadiyah, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, serta Surat Keputusan Bersama (SKB) empat Menteri tentang Protokol Kesehatan di lingkungan Pendidikan dan Pesantren.
“ Penyediaan dan perlengkapan alat kesehatan kita kerja sama dangan PT NDS Global Teknologi,” katanya saat ditemui Globalmedia.ID, usai acara Sosialisasi Awal Tahun Ajaran Baru 2020/2021.

Direktur Utama PT. NDS Global Teknologi, Devi Erna Rachmawati, mengatakan bahwa Perusahaannya memiliki visi secara aktif berpartisipasi untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat melalui promosi preventif dan berbasis kesehatan.
Ia menjelaskan, Melalui peningkatan kesehatan masyarakat yang efektif akan membantu masyakarat Indonesia karena kesehatan adalah sektor inti yang berhubungan dengan banyak sector public lainnya.
“ Kami memiliki beberapa produk Kesehatan dengan kualitas terbaik untuk melindungi masyarakat kita terutama anak-anak yang harus diperkenalkan hidup bersih sejak dini, dengan menggunakan sanitasi yang tepat dan aman untuk anak-anak,” tuturnya.

Menurutnya, membiasakan hidup bersih karena penyebab penyakit 90 persen berasal dari bakteri, virus dan jamur, Miskroorganisme ini bisa ada di mana saja, seperti di udara, pada makanan dan minuman, pada hewan dan permukaan lainnya.
“ Tidak hanya masa pandemi covid, membiasakan hidup bersih dan sehat dapat dilakukan setiap hari, menggunakan disinfektan dan hand santitizer yang tepat,” uajrnya.
Direktur Marketing PT, NDS Global Teknologi, Nur Rizqonah menerangkan dalam rangka new normal dengan system pembelajaran digitalisasi, untuk itu dibutuhkan program preventif untuk melindungi anak didik dari bakteri virus sehingga generasi Indonesia tetep dalam melanjutkan proses belajar dengan nyaman.
“ Kami memiliki beberapa produk unggulan alat Kesehatan salah satunya rapid test sehingga memudahkan pendeteksi dini melalui pengecekan test COVID 19 untuk pencegahan perluasan penyebaran virus,” katanya.
Selain itu, Pihaknya juga mengembangkan system sanitasi yang aman halal. Produk sanitasi dikembangkan menggunakan teknologi sterilization system dari jepang yang mengandung zat aktif HOCl (Hypochlorous Acid) yang dapat digunakan sebagai Desinfektan, Hand Sanitizer dan Antiseptik. HOCl (Hypochlorous Acid) adalah zat yang diproduksi sel darah putih untuk melawan infeksi.
“ Pada tubuh manusia secara alami memproduksi HOCI melalui sel darah putih (leukosit) untuk melawan segala jenis microorganism yang masuk kedalam tubuh, kemudian dengan teknologi dari Jepang HOCl diproduksi diluar tubuh,” ujarnya.
Berdasarkan Mujne Eryilmaz and Ismail Murat Palabiyik, Hypochlorous Acid – Analytical Methods and Antimicrobial Activity diproduksi secara alami oleh sel darah putih yang merupakan bagian penting dari system kekebalan tubuh manusia yang berfungsi melindungi tubuh dari mikroorganisme merugikan seperti bakteri, jamur dan virus, tidak beracun.
“ HOCl (Hypochlorous Acid), dapat mencegah penyebaran bakteri, virus dan jamur, HOCl aman karena tidak menyebabkan iritasi dan ramah lingkungan,” tuturnya. (Sti/rls)